Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui

Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui - Hallo Bunda bunda dan anak sehat, Pada sharing Bunda dan anak kali ini yang berjudul Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui, saya telah menyediakan beberapa artikel informasi seputar bunda dan anak kita. mudah-mudahan isi postingan yang saya tulis ini dapat anda bermanfaat. okelah, ini dia artikelnnya.

title : Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui

lihat juga


Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui



Kacang merah mengandung lemak dan natrium sangat rendah, nyaris bebas lemak jenuh, bebas kolesterol, dan berfungsi sebagai sumber serat yang baik. 100 gram kacang merah kering bisa menghasilkan 4 gram serat yang terdiri dari serat larut air dan serat yang tidak larut air. Serat tersebut larut oleh air dan mampu menurunkan kadar kolesterol dan kadar gula darah.

pancake

Kacang merah kering adalah sumber karbohidrat kompleks, serat makanan (fiber), vitamin B (terutama asam folat dan vitamin B6), fosfor, mangan, besi, tiamin, dan protein. Setiap 100 gram kacang merah kering yang telah direbus bisa menyediakan 9 gram protein atau 17 persen dari angka kecukupan protein harian.

Kandungan protein dan profil asam amino dalam 100 gr kacang merah (kidney bean) dari yang terbanyak adalah asam glutamat 1323 mg, asam aspartat 1049 mg. Selain itu, kandungan gizi pada kacang merah cukup kompleks dan juga sebagai sumber protein nabati, karbohidrat kompleks, serat, vitamin B, folasin, tiamin, kalsium, fosfor, dan zat besi. Folasin adalah zat gizi esensial yang mampu mengurangi resiko kerusakan pembuluh darah.

Bahan Pancake:

  • 50 gram tepung terigu.
  • 1 sendok teh baking powder.
  • 150 cc susu.
  • 2 butir telur.
  • 30 gram margarin, cairkan.
  • 2 sendok makan gula pasir.
  • 150 gram kacang merah, rebus sampai empuk, haluskan. 
Saus Madu:
  • 50 cc madu
  • 200 cc air
  • 2 sendok makan maizena

Cara Membuat:

  • Buat pancake. Campur tepung bersama baking powder, susu, telur, margarin, gula pasir, dan kacang merah. Aduk rata.
  • Panaskan wajan dadar. Tuang 1 sendok sayur adonan. Masak hingga sampai kental. Hidangkan pancakebersama saus madu yang sudah dimasak. Gulung.
  • Saus madu. Campur madu bersama air dan maizena. Aduk dan masak.


Dari kacang merah di atas, kita bisa membuat menu lain yang lebih variatif dengan bahan yang sama dicampur daging ayam agar selera makan semakin meningkat dan tidak bosan. Menunya sebagai berikut ini:
Bahan yang diperlukan:

  • 10 potong sayap ayam (masing-masing belah menjadi 2, cuci, dikucuri air jeruk nipis).
  • 100 gram kacang merah, rebus sampai empuk.
  • 1 sendok makan minyak goreng untuk menumis.
  • 1 sendok makan santan bubuk.
  • gula merah secukupnya.
  • garam secukupnya.
  • ½ kg ayam potong-potong lalu bersihkan.
  • 1 batang serai, memarkan.
  • 2 lembar daun salam.
  • 2 lembar daun jeruk.
  • 2 mata asam Jawa.
  • 3 sendok makan kecap manis.
  • 150 gram kacang tanah goreng, haluskan.
  • 500 ml air.

Bumbu yang Dihaluskan:

  • 10 buah cabe rawit tua (bisa diganti cabai merah).
  • 5 buah bawang merah.
  • 3 buah bawang putih.
  • 1 sendok makan gula merah.
  • 1 sendok teh garam.

Cara Membuat:

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
  • Masukkan daun salam, daun jeruk, asam Jawa, serai, kacang tanah , kecap, dan air.
  • Masukkan ayam, aduk rata.
  • Masak sampai matang dan agak kental.
  • Angkat dan hidangkan dengan ditaburi bawang goreng.


Demikianlah Artikel Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui

Sekian informasinya Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan seputar bunda dan anak sehat kali ini.

Anda sedang membaca artikel Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui dan artikel ini url permalinknya adalah https://bundadananaksehat.blogspot.com/2015/04/cara-mudah-membuat-pancake-kacang-merah.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

0 Response to "Cara Mudah Membuat Pancake Kacang Merah Khusus ibu Menyusui"

Posting Komentar